logo
BANNER Banner Header Home

AUTO

Kawasaki Luncurkan W175

Kawasaki Luncurkan W175
Identik dengan sport dan naked, Kawasaki juga memiliki motor bergaya klasik. Tidak hanya tampilan, namun beberapa part juga mencerminkan nuansa jadul.

Contohnya sistem pengabutan bahan bakar yang masih mengandalkan karburator. Hal ini memang sengaja dilakukan untuk menjaga nuansa retro. Mesin ini juga tidak memiliki sistem pendinginan seperti radiator atau cooler. Hanya pendinginan udara saja.

Namun walau karburator, Kawasaki menjamin W175 sudah lulus standar Euro3. Untuk mengurangi getaran, engine balancer juga sudah dipasang di mesin 177cc yang sanggup menghasilkan 12,8 hp dan torsi 13,2 Nm.

W175 terdiri dari dua versi Standar dan Special. Perbedaan hanya ada pada kosmetik seperti jok, ornamen krom serta grafis tangki bahan bakar.

Motor yang dijual di kisaran 30 jutaan Rupiah ini bisa disebut sebagai cruiser entry level. Kawasaki juga menganggap motor ini berada di segmen baru. Sebelumnya sudah ada W 800 yang juga bergaya sport klasik.
COMMENTS

Relatest News

Di Dunia

Di Dunia

Gelas Styrofoam

Gelas Styrofoam

Naga

Naga