BANNER Banner Header Home
GADGET

Prediksi iPhone 2018: Penuh Warna dan Pakai Notch (lagi)

Prediksi iPhone 2018: Penuh Warna dan Pakai Notch (lagi)
Sesuai tradisi, Apple diprediksi bakal merilis iPhone baru pada semester kedua tahun ini. Sesuai tradisi juga, Apple tidak hanya merilis satu model, melainkan (minimal) tiga iPhone sekaligus. Pengumuman dilakukan pada awal September dan penjualan dimulai pada akhir September 2018. Lalu, apa saja bocoran yang sudah jadi konsumsi publik hingga detik ini?

Menurut Ming-Chi Kuo, sosok analis Apple yang terpercaya, Apple dilaporkan bakal membuat perubahan besar dari segi body. Apple akan merilis iPhone dengan warna-warna baru termasuk putih, biru, merah, oranye, dan abu-abu. Bahkan sumber lain menyebutkan jika Apple mempertimbangkan warna kuning serta pink.

Dari segi harga, model yang diduga iPhone X Plus bakal dihargai $999, generasi ke-2 iPhone X dibanderol $900, dan iPhone model terendah akan berkisar di angka $700. Untuk fitur, iPhone 2018 memakai verifikasi Face ID untuk menggantikan Touch ID. Layar AMOLED serta konfigurasi dua kamera belakang juga akan kembali. Ming-Chi Kuo menyebutkan jika Apple akhirnya luluh untuk memberikan fitur dual-sim yang sudah lama populer di pasaran.
COMMENTS

RELATED GADGET

Hoax Pokemon Go MewTwo Pokemon Legendaris di JepangHoax Pokemon Go MewTwo, Pokemon Legendaris di Jepang
Sebuah taman di Jepang, yang berbentuk Pokeball dan taman air mancur di Jepang, menjadi sasaran hoax Mewtwo, Pokemon legendaris.
ComicCon 2016 5 Hal Unik dari Pokemon GoComic-Con 2016: 5 Hal Unik dari Pokemon Go
5 hal dari rencana dan fokus Niantic ke depan.
Galaxy Note 7 Besar Cantik dan Mendarat 19 Agustus 2016Galaxy Note 7, Besar, Cantik, dan Mendarat 19 Agustus 2016
Tahun baru, ponsel galaxy note baru, diluncurkan di New York, pada tanggal 2 Agustus 2016, pagi hari. Ponsel ini akan mendarat di USA pada tanggal 19 Agustus 2016.